SMK Mekarmukti Adakan Kegiatan Qurban Dan Santunan Terhadap Anak Yatim

 

SMk Mekarmukti Adakan Kegiatan Qurban Dan Santunan Terhadap Anak Yatim

Mekarmukti,E.News

Hari Raya Idul Adha 1443 H.jatuh pada hari Minggu, 10 Juli 2022.Untuk mengutamakan kemanusiaan dan kepedulian akan selalu dibutuhkan. Ketika hidangan yang tersaji di meja makan kita saat ini terlihat begitu nikmat dan beragam jenisnya, ingatlah bahwa diluar sana masih cukup banyak keluarga yang tidak mendapatkan kenikmatan tersebut, maka kegiatan ini menjadi sarana pendidikan untuk mau menumbuhkan kepedulian terhadap sesama.



Smk Mekarmukti mengadakan sebuah kegiatan Berbagi daging  Kurban  dan santunan terhadap anak yatim pada hari selasa 11 Juli 2022 di halaman SMK mekarmukti desa Ciajayana Kecamatan Mekarmukti Kabupaten Garut,turut hadir Forkopimcam mekarmukti dalam kegiatan tersebut.

Kegiatan berbagi dan peduli akan selalu menjadi nilai kemanusiaan yang akan terus dibutuhkan selama manusia hidup berdampingan. Membantu dan menolong anak yatim merupakan hal yang sangat dianjurkan dalam agama, bahkan dalam banyak ayat Al Qur’an menjelaskan tentang betapa kita harus memuliakannya. 


Harta yang kita miliki bukanlah sepenuhnya milik pribadi, ada sebagian hak mereka yang harus kita sedekahkan agar menjadi sebuah keberkahan.


Kepala Sekolah SMK Mekarmukti,Sudrajat Am,S.Pd.i,M.pd mengatakan, kegiatan ibadah kurban dan santunan anak yatim ini sebagai bentuk kepedulian serta kongkrit dan sebagai lembaga pendidikan yang berada di tengah-tengah kehidupan masyrakat.

Ada seratus orang anak yatim yang di beri santunan dari dua desa terdekat dengan sekolah SMK mekarmukti yaitu desa Cijayana dan desa Jagabaya.Ucapnya

Penulis: Enjang Yanto

Editor : Deni P

2 Comments

Tinggalkan Komentar Di Sini